Rabu, 31 Juli 2013

Kukenang Dirimu


Ku katakan salam rindu pada pucuk pucuk daun
yang kini jatuh dan tersungkur dari tangkainya
 lalu tergeletak dan kering diatas rumput yang hijau
 dan merintih kedinginan luka terbesit rantingnya


Ku katakan sayang padamu yang kini merintih
 dengan pekatnya malam yang gelap penuh pasrah
serta menderita penuh dengan rintihan jiwa
yang mendidih dengan urayan dan deras air mata

Ku akan selalu mengenangmu bersama kisah lalu
 yang perna ada dalam kisah kisah cinta yang indah
 bagai coretan coretan awan di langit yang mengabur
 terhempas sapuan angin pasang yang melebar

 Biarlah semua menjadi kenangan pasti yang tertulis
dan catatan biru dalam gerah gerah kehidupan
 untuk menjadi sebuah kisah cinta kita yang terbuai

dalam dingin dalam sepi dalam rintihan hati

Tidak ada komentar: