pada angin........
aku pasrahkan semua kenangan yang berlalu pada pucuk warna
yang terselip di selembar pasrah di atas pohon kegalawan
berharap akan gugurnya kenangan hingga mengering
halnya daun yang jatuh pada bumi yang gersang
pada embun....
aku katakan dengan bahasa seketsa yang lapangkan gugur
untuk tak memberi harapan pagi yang sejuk dengan kenangan
supaya lepas kegigihan hati yang menampakkan masa lalu
karena kelelahan terus menampar dalam kesunyian diriku
dengan bayang masa itu,bayangan yang telah berlalu
pada daun .....
aku titipkan selarik kata yang berkasta cinta penuh rasa
dalam fikir dengan gugurnya rasa itu hilang terbawa jua
lalu jatuh dan mengering terhempas hingga kulupa
tapi kenapa,semakin gugur daun daun di atas ranting itu
semakin bermekaran jua rasa rasa yang tak pernah ada
bahkan di kening mataku takmampu menutupi hingga berair
inikah cinta,inikah rasa,atau kerinduan saja yang memetik hatiku
hingga tiada lepas di sangkar kepalaku yang batu........
Tidak ada komentar:
Posting Komentar